Tips Perawatan Kulit Menjelang Pernikahan Agar Riasan Wajah Sempurna

Tips Perawatan Kulit Menjelang Pernikahan Agar Riasan Wajah Sempurna
Tips Perawatan Kulit Menjelang Pernikahan Agar Riasan Wajah Sempurna

Berbagai persiapan menjelang hari H pastilah menyita waktu Anda. Namun, Anda tidak boleh melupakan melakukan perawatan kulit menjelang pernikahan. Sebab penata rias seprofesional apa pun akan kurang maksimal jika kulit wajah Anda sedang dalam keadaan tidak baik. Sehingga, riasan pada wajah pun menjadi kurang maksimal. Tentu saja, Anda tidak mau itu terjadi, kan?

Perawatan wajah dapat dilakukan di salon kecantikan, namun untuk menghemat dana, Anda dapat melakukan perawatan sendiri. Nah, ini 3 tips dari para pakar kecantikan untuk perawatan kulit menjelang pernikahan yang perlu dicoba. Cara berikut tidak ribet, kok, tetapi harus rutin melakukannya.

Perbanyak Minum Air Putih

Perawat kulit paling sederhana adalah perbanyak minum air putih. Air putih ini sangat berguna untuk menetralisis racun pada tubuh dan menjaga kelembaban. Ini sangat berguna agar kulit wajah tidak kering, segar, dan bersih tanpa jerawat. Cukup dengan minum air putih setiap hari, termasuk ketika bangun pagi.

Rutin Mengkompres dengan Es Batu

Mengopres wajah dengan es batu menjelang pernikahan sangat berguna untuk menyegarkan wajah dan membuat make up tahan lama. Selain itu, es batu juga berguna agar kulit tidak tampak berminyak dan pori-pori mengecil. Bagi Anda yang memiliki jerawat, mengopres dengan es batu berguna untuk menghilangkan warna kemerahan pada kulit wajah. Caranya cukup mudah, kompres wajah dengan es batu dan pijatkan dengan memutar-mutar ke seluruh bagian wajah, termasuk di bawah mata.

Scubbing Minimal Dua Minggu Sekali

Sebelum pernikahan, perawatan wajah dengan scrubbing sangat penting dilakukan minimal dua minggu sekali. Scrubing berguna untuk melepaskan kulit mati, dan membuat wajah lebih cerah karena melepaskan kotoran yang menyumbat pori-pori. Sehingga, terjadi regenerasi pada kulit wajah. Untuk pemilihan scrub, harus sesuaikan dengan jenis kulit agar aman.

Tampil cantik memang butuh perjuangan apalagi untuk hari penting Anda. Namun, dengan tips perawatan kulit menjelas pernikahan di atas semoga dapat sedikit membantu agar wajah Anda siap untuk dirias nantinya. Selamat mencoba!
Advertisement