Pengalaman Beriklan Facebook Berbayar FB Ads

Pengalaman Beriklan Facebook Berbayar FB Ads
Pengalaman Beriklan Facebook Berbayar FB Ads
Berawal dari timeline diberanda facebook, lihatnya kok menyenangkan beriklan di facebook, closingnya bagus.

Saya pelajari lebih dalam apa itu facebook ads ?


Ternyata saya gabungkan dari yang katanya beriklan di facebook ads bagus, closingnya bagus, kemudian saya pelajari sistematika iklannya, ternyata memang berpotensi juga, karena beriklan di facebook bisa menarget sasaran lebih spesifik dari usia, jenis kelamin, keminatan dan lainnya.

Waktu awal ada kendala, yaitu pada cara pembayaran, waktu itu pembayarannya hanya pakai paypal dan kartu kredit, kesulitan, saya tidak mau mengurusnya, akhirnya mengurungkan niatnya beriklan di faceook ads.

Selang setahun ada informasi bisa sistem deposit transfer bank, dan saya pun mencobanya, berhasil dan saldo iklan terisi, mulailah coba-mencoba bereksperimen.

Waktu itu tidak ada mentor khusus, saya hanya belajar di konten blog dan video youtube, jadi pantas trial eror kenyang saya rasakan.

Pengalaman beriklan di Facebook berbayar


Selama beriklan di Facebook ads, ada beberapa catatan yang saya dapat bagikan.

1. Iklannya boncos, hati berkata sudah tepat sasaran masih nihil juga closingan, sampai disini bukannya berhenti, semakin penasaran karena logika saya mengatakan, beriklan di facebook ini bisa manargetkan sasaran, dari pada cara gratisan belum tahu cara efektinya yang seperti apa, dan makan waktu juga, akhir lanjut dengan mencoba cara yang berbeda.

2. Cara yang berbeda disini adalah budget saya tambahi, yang awalnya hanya 1-7 hari saya pasang selama sebulan penuh, dan hasilnya Alhamdulillah dari biaya iklan balik 10 kali lipat, itu laba bersih yang didapatkan.

Mulai closingan bagus, ada diminggu terakhir pada bulan itu, diawal-awal belum terlihat tanda-tanda, ditengah-tengah mulai ada order meski kecil.

3. Tidak bisa dipastikan hasilnya, merasakan closingan dari iklan di FB tetap saja meski sudah 30 hari pernah boncos juga dan biaya iklan mahal.

Saya pernah lihat kok iklan si dia jatuhnya murah, saya pun penasaran lagi bereksperimen lagi, kali ini coba hal baru dengan membuat halaman atas nama saya sendiri dan foto asli, hasilnya dua kali percobaan biaya iklannya kecil 4 rupiah per tayangan, sebelumnya antara 100 - 350 rupiah per tayangan, kemudian like postingan cepat sekali budget 50 ribu yang like 9ribu yang membagikan 43.

Tapi buat apa iklan murah juga kalau hasil akhirnya, tidak ada closingan, kecermatan sepertinya yang menjadi kunci kesuksesan iklan di facebook, kita harus benar-benar tahu sasaran yang tepat untuk di bidik, kemudian konten materi iklan yang menarik, bahasa menawarkan yang keren kemudian mental siap biaya iklan membengkak dan hasil tidak sesuai diharapkan.

Kesimpulan


1. Beriklan di facebook menurut saya potensial memperhatikan jumlah pengguna facebook yang tinggi, kemudian sistem iklan di facebook yang sistematis, bisa menargetkan yang kita inginkan.

2. Kreatifitas diperlukan dalam beriklan di facebook yaitu bagaimana membuat konten iklan yang menarik perhatian pemirsa facebook.

3. Siapkan budget yang cukup dan mental kalau hasilnya tidak sesuai harapan.

4. Secanggih apapun sistem iklan, tetap rezeki sudah ada yang mengatur, jaga keimanan dan ketaqwaan kita dekati pemilik rezeki ini, semoga kita semua selalu dibimbing diarahkan kepada kesuksesan kemudahan kecukupan dan berlimpah rezeki yang barokah. Aamiin

Yang suka belajar berbayar, ingin belajar lebih mendalam seputar facebook berikut ada referensinya baca pada mendapatkan 100 lead dari facebook

Begitulah sekilas cerita pengalaman beriklan di facebook, nah disitu kan saya sering boncos iklannya, siapa tahu teman-teman disini ada yang juga punya pengalaman beriklan di facebook, ceritain dong...
Advertisement