Blogger dan Ngevlog jalan Bareng tidak fokus tapi enjoy

Blogger dan Ngevlog jalan Bareng tidak fokus tapi enjoy
Blogger dan Ngevlog jalan Bareng tidak fokus tapi enjoy
Mengejar sesuatu di internet bagi saya dari awal memulai sampai sekarang sulit sekali fokus pada salah satu, misal google adsense sudah dioptimasi maksimal, tidak bisa seperti itu.

Kalau buat konten di blog sampai sekarang masih konsisten, tapi untuk menjemput rezeki dari internet, masih belum fokus juga, sudah ngeblog coba-coba ngevlog, main afiliasi pindah lagi afiliasi lainnya.

Saat ini ada afiliasi bagus menurut saya, yang tertantang main afiliasi baca postingannya disini Ikhtiar Lunas Utang Modal 20ribu

Sebenarnya apa yang dicari sudah ngeblog kurang kerjaan ngevlog juga, sepertinya saya haus hal yang baru, terlalu stagnan dimainan sebelumnya.

Perkembangan ini berubah terlalu cepat, sekarang ini sepertinya youtube menjadi kebutuhan ketika mencari hiburan informasi tutorial, carinya di youtube.

Termasuk agak telat, sekarang TV sudah disetting koneksi internet, bisa buat youtuban dan sepertinya akan memberikan pengaruh pada pertelevisian, orang lebih memilih chanel yaoutube dari pada TV, semoga saja tidak berpengaruh, biar rezeki ini merata, tidak didominasi youtube.

Yang pertama memperhatikan itu kemudian yang kedua edit video ternyata menyenangkan, ndeso saya keluar, dengan video bisa buat seperti ini, seperti itu.

Saya pun asyik video apa adanya diedit seperti ini, dikasih audio kasih tulisan, pokoknya berekspresi, maka dari itulah saya buat judul postingan ini  blogger jalan ngevlog jalan barang tidak fokus tapi enjoy.

Saya begitu menikmati ngevlog, dan motivasinya juga ada, ada salah satu teman yang ngajakin kerjasama dia yang cari bahan dilapangan saya yang bertugas editing video.

Ada bahan yang di edit, dan terus kembangkan skill edit inilah yang membuat saya enjoy ngeblog, masih ada hal-hal baru yang belum saya ketahui.

Dalam postingan ini tak lupa saya ucapkan banyak terima kasih kepada mas djangkaru bumi pemilik blog djangkarubumi.com yang telah berbagi ilmunya seputar ngevlog ini, semoga Allah membalas kebaikannya.

Oh ya subcribe channelnya disini "agoes Supriyono" terimakasih yang sudah subcribe.

Bagaimana dengan anda, apakah masih fokus dengan apa yang dikerjakan ?

Atau seperti saya ngeblog ya, ngevlog iya, keduanya sama alat mengekspresikan diri, sama keduanya produktif berkarya
Advertisement