Jangan Asal Ikuti Peluang Survey Online Mendapatkan Imbalan - cerita pengalaman

Sebenarnya ingin saya tulis lama, tapi menunggu kejelasan lembaga survey online yang saya ikuti, mau saya ulas nanti kena pencemaran nama baik, tapi coba saya tulis saja deh ya, apa-adanya dari pengalaman, mudah-mudahan dari lembaga survey tersebut ada yang membaca ulasan ini kemudian diberikan penjelasan sejelas-jelasnya. Berawal dari iseng mengikuti survey yougov, karena saya cek di google juga sudah terbukti memberikan imbalan dollar bagi para membernya, saya ikuti survey demi survey entah kenapa tidak tahu penyebabnya saya tidak mendapatkan ajakan lewat email untuk mengisi form survey dari yougov. Saya berpikir mungkin lagi sepi memang sedang tidak ada survey, jadi tidak ada pemberitahuan untuk mengisi form survey. Tidak mengisi survey berarti tidak mendapatkan point, saya pun coba cara lain yaitu mengikuti penawaran lain untuk mendapatkan imbalan yaitu dengan link referal mengajak/merujuk orang lain agar mengikuti survey yougov. Cara saya untuk mendapatkan referal membuat p