3 Cara Mengoptimalkan Blog agar Menghasilkan uang

3 Cara Mengoptimalkan Blog agar Menghasilkan uang
3 Cara Mengoptimalkan Blog agar Menghasilkan uang
Sebagian mungkin hal yang membosankan jika yang dibahas soal blog dan uang, tema ini begitu pasaran didunia perbloggeran, bagi saya sendiri ya memakhlumi karena memang pengetahuan yang bisa ditulis saat itu ide yang terlintas soal menghasilkan uang dari blog.

Seperti sekarang ini, saya sendiri juga demikian, terlintas yang ada soal mengoptimalkan blog agar menghasilkan uang.

Dari kata mengoptimalkan, saya mengartikan tidak biasanya, tapi semaksimal mungkin memanfaatkan potensi yang ada pada blog agar bisa menghasilkan uang untuk majikannya pemilik blog itu sendiri.

Dasar aktivitas ngeblog, yaitu membaca, pengamatan, pengetahuan, menulis membuat artikel, publis.

Sekilas sederhana, dari kegiatan ngeblog tersebut saya mengoptimalkan untuk blog nulislagi.com ada 3 yang saya optimasikan dan menjadi sumber penghasilan blog ini.


Cara mengoptimal blog agar menghasilkan uang


Dari satu blog, saya bisa berusaha sekali jalan 3 peluang saya jalani, dan sampai sekarang menjadi sumber penghasilan, berikut diantaranya :

1. Publisher iklan

Ini sebenarnya cukup praktis, kita tinggal buat konten yang bagus, yang disukai dan bermanfaat, konsisten setiap harinya, jika pengunjung blog naik, penghasilan uang mengalir dengan sendirinya yang sudah tersistematis.

Namun tidak semudah teori, persaingan begitu ketat, untuk mendapatkan pengunjung organik dari google tidaklah mudah, karena bagi blogger mungkin sudah tahu semua, pengunjung blog yang bagus potensial dan stabil adalah pengunjung blog yang bersumber dari mesin pencari google.

Adanya kendala tersebut, akhirnya dibuat santai tetap menikmati menulis membuat konten, untuk penghasilan berpasrah diri, hanya mengandalkan untung-untungan semoga saja ada artikel yang berada dihalaman pertama google.

Tahu akan hal itu, coba mencari peluang, sebagai publisher iklan tetap jalan.

2. Job Post Sponshor


Ketika blog kita aktif, konsisten update postingan ini bagus dari sisi advertiser untuk menanam backlink, biasanya yang menjadi ukuran DA PA blog semakin tinggi semakin bernilai tarif per postnya.

Dari sini blog ini mendapatkan pemasukan menjadi sumber penghasilan bagi yang punya blog.

Dengan adanya job konten sponsor ini, lumayan sepertinya tidak hanya saya, blogger lainnya sama menjadi angin segar, menjadi terus semangat membuat konten blog.

3. Afiliasi

Afiliasi menjadi sumber pemasukan blog ini, cara yang dilakukan adalah dengan membuat konten review sebuah produk afiliasi, saya menyebutnya konten marketing, membuat konten seperti isi landing page, memuat kelebihan produk dan kemanfaatannya dan dilanjukan ke link afiliasi.

Ketika konten marketing ini secara kebetulan banyak pengunjungnya, saya pun mendapatkan komisi afiliasi.

Dari ketiga cara ini, yang paling saya suka mengoptimalkan blog dengan menghasilkan uang melalui blog.

Menjalankan peluang lainnya masih relevan dengan aktivitas ngeblog


Selain ngeblog, saya tertantang jualan online, saya pun membuat website toko online dan mengoptimasikan, cara yang saya lakukan membuat konten marketing diblog ini dan mengarahkan linknya ke website toko online saya.

Selain website toko online saya mengoptimalkan jualan online dengan landing page, ulasan ini  sudah tulis pada postingan Memaksimalkan Jualan Online dengan Landing Page

Penutup


Itulah ketiga Cara Mengoptimalkan Blog agar Menghasilkan uang yang saya lakukan, semoga menginspirasi dan menjadi semangat teman-teman blogger lainnya.

Karena tidak dipungkiri, kegiatan blogger ini juga membutuhkan biaya yang tidak sedikit, seperti kuota, listrik dan nutrisi untuk menjaga stamina dan kesehatan, selain kesehatan juga mood, kegiatan blogger ini kan yang bekerja memori otak, harus bisa menjaga mood, kalau tidak seperti ngeblog jadi males.

Bahkan tidak sekedar itu, kalau penghasilan blog bisa jadi penghasilan utama, sudah jelas paham prosesnya, menurut saya hal yang perlu diperjuangkan.
Advertisement