Anda Harus Tahu, Ternyata inilah Pemicu Tagihan Listrik Membengkak

Anda Harus Tahu, Ternyata inilah Pemicu Tagihan Listrik Membengkak
Anda Harus Tahu, Ternyata inilah Pemicu Tagihan Listrik Membengkak


Tidak! Mungkin itulah kata yang Anda ucapkan ketika melihat surat tagihan lisrik. Ada banyak digit angka di sana, dan bulan ini ternyata tagihan listrik semakin membengkak. Kenapa bisa terjadi? Padahal, Anda merasa sudah menghemat penggunaan listrik sebaik mungkin. Ingin tahu jawabannya? Berikut ini akan dibocorkan beberapa hal pemicu tagihan listrik membengkak.

Rumah Tidak Ditempati Selama Lebih dari Sebulan
Jika Anda sering ke luar kota, dan lupa membayar listrik pada bulan kemarin. Kemungkinan terbesar alasan kenapa tagihan listrik Anda membengkak merupakan akumulasi dari tagihan listrik bulan lalu. Jadi, ditambahkan dengan bulan ini. Untuk mengetahui lebih jelas, Anda dapat bertanya pada petugas PLN.

Pembatas Listrik Sering Naik Turun
Tagihan listrik membengkak bisa jadi pemicunya adalah pembatas listrik sering naik turun. Mungkin Anda pernah mengalami, ketika menyalakan setrika bersamaan dengan magic com tiba-tiba listrik padam, ternyata pembatas listrik turun. Keadaan tersebut biasanya terjadi karena daya listrik terlalu kecil padahal penggunaannya sangat besar. Ini bisa diatasi dengan penambahan daya.

Pemakaian Listrik yang Tidak Disadari
Penyumbang terbesar pembekakan tagihan listrik adalah penggunaan AC. Biasanya, Anda tidak menyadari ketika keluar rumah pada pagi hari, Anda lupa untuk mematikan AC. Apalagi jika AC di rumah Anda lebih dari satu dan penggunaanya setiap hari. Jangan salahkan petugas listrik, kalo tagihan listrik Anda membengkak gara-gara AC. Untuk mengatasinya, tentu dengan menggurangi penggunaan AC.

Hati-Hati Pencurian Listrik
Setelah Anda pikir-ikir, ternyata ketiga pemicu membengkaknya tagihan listrik di atas bukanlah pemicunya. Ada kemungkinan terburuk, yaitu pencurian aliran listrik rumah Anda. Sehingga, segeralah periksa istalasi listrik yang ada di rumah Anda, apakah ada yang aneh, apakah ada sambungan kabel yang bukan milik Anda. Jika sudah dipastikan ada pencurian aliran listrik, Anda dapat segera memanggil petugas agar segera memutus aliran tersebut.


Dengan mengetahui pemicu tagihan listrik membengkak di atas, semoga dapat menjadikan tagihan listrik di rumah Anda lebih murah. Selamat mencoba!
Advertisement