Disemprot Pembeli Karena Keterlambatan Bagian Produksi

Disemprot Pembeli Karena Keterlambatan Bagian Produksi
Disemprot Pembeli Karena Keterlambatan Bagian Produksi

Baru kali ini berani ambil resiko dan yang terjadi Disemprot Pembeli Karena Keterlambatan Bagian Produksi, luar biasa menegangkan, terasa beban karena hati ini tidak mau mengecewakan orang lain apalagi pembeli online, bisa turun reputasi toko online yang sudah dibangun sedemikian rupa.

Jadi ceritanya ada calon pembeli yang pesan, katanya untuk lomba minta pesanannya selesai sebelum lomba, sedangkan pemesanan waktu itu mepet juga, nekat saja terima pesanan itu, pikirnya siapa tahu dilembur bisa jadi, yang terjadi tukang jahitnya tak diduga ijin 2 orang karena sakit, sehingga pesanannya tidak jadi tepat waktu dan mundurnya sampai kegiatan lomba pun belum jadi.

Kena omelan, coba kasih pemahaman, tetap saja ngomel, katanya pemesan itu juga dimarahin bosnya dan katanya juga amanat 25 orang, tambah pusing juga, kalau uangnya dikembaliin sih selesai, tapi orangnya marah-marah bukan masalah uang katanya, ini amanah.

Akhirnya dengan baik-baik luluh juga dan berakhir dengan bermaaf-maafan, kok bisa bagaimana ceritanya ?

Kalau sudah begini pun cara ustad dilakukan, yaitu berdakwah, saya jualan dapat untung, kalau uangnya dikembalikan karena barangnya belum jadi, saya tidak jadi dapat untung, dan berarti itu belum rezeki saya, manusia hanya bisa berusaha, hasilnya tak kuasa. begitu juga pembeli pesan belum jadi ya belum rezekinya, mau dipaksakan juga kalau belum rezeki ya tidak jadi, cara seperti ini pun masih belum terima.

CS toko online saya yang meladeni langsung, pusing tujuh keliling saya hanya dapat laporan melalui screnshot chat wa, karena sepertinya sudah kesulitan, akhirnya saya sholat berjamaah dimasjid nah disini saya memohon berdoa, masalah datangnya dari Allah dan selesai juga karena Allah, setelah sholat selesai, cs toko online mengabari kalau uangnya sudah dikembalikan dan pembeli pun meminta maaf karena sudah kasar.

Dari kejadian ini saya pun tidak main-main lagi, agar tidak meleset lagi membuat janji dengan orang, lebih baik menolak daripada nantinya mengecewakan orang.

Oh iya emang jualan apa min ?

Jualan perlengkapan PMR yaitu Topi PMR, slayer PMR, Badge PMR rompi PMR dan perlengkapan lainnya. ulasannya ada disini Toko Online yang Jual Alat alat PMR
Advertisement